PENATAAN LAY OUT RUANGAN KELAS DAN TEMPAT BERMAIN TAMAN KANAK KANAK
INFORMASI
Type Bangunan : Bangunan Tempat Pendidikan
Konsep Bangunan : Tropis
Lokasi : Jombang, Jawa Timur (Jatim)
Ukuran Tanah : 18 x 22 m
Ukuran Bangunan : 208 m2 (1 lantai)
Client/Owner : Yayasan PAUD dan Taman Kanak Kanak
Status : Desain, Perencanaan
Perencana : SM Biro Bangunan
NARASI
Pada sesi ini kami ingin berbagi cerita tentang sebuah job perancangan bangunan gedung pendidikan Taman kanak Kanak dari sebuah yayasan pengelola PAUD dan TK. Sebenarnya kami belum pernah mendapat pekerjaan semacam ini, jadi kami ini anggap sebagai sebuah pengalaman baru dalam merancang bangunan gedung pendidikan. Hal ini disebabkan karena Kegiatan belajar mengajar pada anak usia TK tentunya tidak bisa disamakan dengan anak sekolah SD, SMP, SMU apalagi mahasiswa perguruan tinggi, jadi dalam merancang gedung ini terlebih dahulu kami harus banyak bertanya kepada pihak pengelola tentang kegiatan belar mengajar rutin di tempat tersebut.
Dari hasil tanya jawab ditambah dengan survei alias melihat-lihat beberapa bangunan gedung TK/PAUD yang ada di beberapa tempat, akhirnya jadilah desain hasil kreasi kami. Pada bangunan ini kami membagi ruangan menjadi 4 ruangan besar, yaitu 2 ruang kelas (kelas A dan kelas B), ruang administrasi merangkap ruang guru dan kepala sekolah dan ruang bermain indoor. Ruang bermain indoor sengaja dibuat dengan fungsi sebagai ruang interaksi bersama bagi murid-murid TK, yang digunakan semisal ada acara-acara semisal mengundang badut dan sebagainya.
Dan tentunya tak ketinggalan pula disediakan ruang bermain out door di halaman depan yang dilengkapi beberapa sarana bermain, serta tempat bermain nan sejuk disamping gedung TK dengan memanfaatkan sebuah pohon rindang yang ada. Kalo begini, kenangan masa lalu saat masih TK jadi muncul lagi di benak kepala.....duh, alangkah senangnya jadi anak kecil...hehehe..
Denah/ Lay Out Bangunan Gedung TK :
No comments:
Post a Comment